Semenjak tentara Israel melancarkan serangan terhadap warga Palestina di jalur Gaza, muslim di daerah sengketa tersebut tak bisa merasakan bulan suci Ramadan dengan suka cita. Warga Palestina lebih banyak menghabiskan waktu di rumah dan tenda pengungsian.
Padahal mengadakan pesta menyambut puasa rutin dilakukan warga Palestina. Siangnya puasa, menjelang berbuka hingga malam hari, biasa mengadakan karnaval di jalan-jalan padat di jalur Gaza, dengan lentera digantung di atas gang-gang dan anak-anak bermain dengan bebas sampai dini hari.